Oil production ready for sale or long oil lifting in 2016 set out in the State Budget of 2016 exceeded the target set, amounting to 820,000 barrels per day. The achievements of the government's record since 2007 for achievements of oil lifting in the state budget has never reached the target.
Oil lifting in 2016 has reached 820 300 bpd, higher and revised budget targets in 2016 amounted to 820,000 bpd. Meanwhile, gas lifting reaches 1181.5 million barrels of oil equivalent per day (MBOEPD) or 2% higher than the target of 1,150 MBOEPD, "said Minister of Energy and Mineral Resources Ignatius Jonan in a statement.
Jonan said the downward trend in world oil prices that still characterize the year 2016 did not greatly affect the achievement of the national oil and gas production. It breaks down, the oil price realization Indonesia or the Indonesian crude price (ICP) until the end of 2016 is estimated at about USD39,5 per barrel, lower than the target in the state budget in 2016 reached USD 40 per barrel.
Former Minister of Transportation is committed will continue to encourage oil and gas investment climate to make it more passionate. One of them, by the revision of Government Regulation No. 79 Year 2010 related to the oil and gas sector taxation and operating costs of oil and gas that can be restored (cost recovery). In addition, the government is also preparing oil and gas cooperation contract scheme that is gross split is considered to be more efficient, simpler bureaucracy and accelerate the exploration and exploitation.
Gross profit sharing scheme with a fixed split gas composed encourage the strengthening of the domestic industry. Hopefully, exploration effectiveness increases so that the discovery of oil and gas reserves will be higher, said Jonan. SKK Migas head Amien Sunaryadi optimistic that next year's production will exceed the target of 815 000 bpd. SKK Migas targeting, lifting the reach 825,000 bpd next year.
Meanwhile, the target of 825,000 bpd set by the internal SKK Migas with the Ministry of Energy. Based on the agreement between the government with House of Representatives Commission VII, oil lifting target in the state budget in 2017 amounted to 815 000 bpd while lifting gas is set at 1,150 million oil equivalent per day (BOEPD). We were offered a refund would suppress the upstream oil and gas operating costs or raising the lifting. I choose to raise lifting. Not easy but must be tried, "he said.
Meanwhile, President Director of Chevron Pacific Indonesia Albert Simanjuntak targeting CPI ready to sell oil production reached 330,000 bpd next year while improving safety in the operations of oil and gas with the aim to meet production commitments to support the government's target. Given, chevron production accounted for 40% of total domestic oil production.
IN INDONESIAN
Produksi Minyak Siap Jual Lampaui Target APBN
Produksi minyak siap jual atau lifting minyak sepanjang 2016 yang ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2016 melebihi target yang ditetapkan, sebesar 820.000 barel per hari. Capaian tersebut merupakan catatan rekor pemerintah karena sejak 2007 capaian lifting minyak dalam APBN tidak pernah mencapai target.Lifting minyak 2016 telah mencapai 820.300 bph, lebih tinggi dan target APBN-P 2016 sebesar 820.000 bph. Sédangkan, lifting gas mencapai 1.181,5 juta barel setara minyak per hari (MBOEPD) atau 2% lebih tinggi dari target sebesar 1.150 MBOEPD," ujar Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan dalam keterangan.
Jonan mengungkapkan, tren penurunan harga minyak dunia yang masih mewarnai tahun 2016 tidak berpengaruh besar terhadap capaian produksi migas nasional. Pihaknya merinci, realisasi harga minyak Indonesia atau Indonesia crude price (ICP) hingga akhir 2016 diperkirakan sekitar USD39,5 per barel, lebih rendah dari target dalam APBN 2016 mencapai USD 40 per barel.
Mantan Menteri Perhubungan ini berkomitmen akan terus mendorong iklim investasi migas supaya lebih bergairah. Salah satunya dengan merevisi Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2010 terkait perpajakan sektor migas dan biaya operasi migas yang dapat dikembalikan (cost recovery). Selain itu, pemerintah juga tengah menyiapkan skema kontrak kerja sama migas yakni gross split yang dinilai dapat lebih efisien, birokrasi yang lebih sederhana serta mempercepat eksplorasi dan eksploitasi.
Skema bagi hasil gross split migas disusun dengan tetap mendorong penguatan industri di dalam negeri. Diharapkan, efektivitas eksplorasi meningkat sehingga penemuan cadangan migas akan lebih tinggi, kata Jonan. Kepala SKK Migas Amien Sunaryadi optimistis target produksi tahun depan juga akan melampaui target sebesar 815.000 bph. SKK Migas menargetkan, lifting pada tahun depan mencapai 825.000 bph.
Adapun, target 825.000 bph ditetapkan oleh internal SKK Migas dengan Kementerian ESDM. Berdasarkan kesepakatan pemerintah dengan DPR Komisi VII, target lifting minyak dalam APBN 2017 sebesar 815.000 bph sedangkan lifting gas ditetapkan sebesar 1.150 juta setara minyak per hari (BOEPD). Kami ditawari mau menekan pengembalian biaya operasi hulu migas atau menaikkan lifting . Saya pilih menaikkan lifting. Tidak mudah tetapi harus dicoba," katanya.
Sementara, Presiden Direktur Chevron Pacific Indonesia Albert Simanjuntak menargetkan produksi minyak siap jual CPI tahun depan mencapai 330.000 bph dengan tetap meningkatkan keselamatan dalam kegiatan operasi minyak dan gas bumi dengan tujuan dapat memenuhi komitmen produksi untuk mendukung target pemerintah. Mengingat, produksi chevron menyumbang 40% dari total produksi minyak nasional.
Koran Sindo, Page-8, Wednesday, Jan, 4, 2017
No comments:
Post a Comment