google.com, pub-9591068673925608, DIRECT, f08c47fec0942fa0 Pertamina Review Project Refinery Financing - MEDIA MONITORING OIL AND GAS -->

Complete Graphic Design Course™

Thursday, June 8, 2017

Pertamina Review Project Refinery Financing


House of Representatives requested completion on target

      PT Pertamina will review the financing of its petroleum refinery projects (BBM) it is working on. This is to ensure the project continues without increasing the obligation or debt that is too large for the company. 

     President Director of Pertamina Elia Massa Manik said it is committed to finalize ongoing refinery projects. However, the entire project must be reorganized taking into account the overall financial capabilities of the company. 

     This is to avoid the obligation that is too large to crush the covenant or debt limit that can be taken company. This is mainly related to the request of partners of companies that want Pertamina to provide Offtake guaranty.

"If we have to confess this (offtake guaranty), then the liability of the project is included in our book. Yet this is a big project value, for example Cilacap Refinery US $ 5 billion even Tuban Refinery reached US $ 15 billion, "he said in a hearing with Commission VII DPR RI in Jakarta, Tuesday (6/6).

According to him, it should talk with its partners in the refinery project. As is known, Pertamina is working on improving and increasing the capacity of Cilacap Refinery with Saudi Aramco, while the construction of Tuban Refinery with Rosneft Corporation. With Rosneft, the company has established a steering committee to discuss the development of the Tuban Refinery Project,

"We will talk with partners how to reduce this exposure liability. Because if we recognize the liability in our book, the covenant will be reduced. This will be discussed with partners in the steering committee, "he said.

This is said to also be applied to the Bontang Refinery which is still the evaluation stage. "For example Bontang Refinery, we will see how the product affairs, whether asked offtake guaranty. We prefer joint marketing to avoid it
Unnecessary liability, "he said.

At the Bontang Refinery Project, Pertamina will also only take a minority stake of 510%. Then for a self-made refinery project, such as the Balikpapan Refinery, it will take a more cautious position. The Company will run every stage of development well.

It wants to emphasize three things in project work, namely project quality, timely completion, and competitive.

"As in the Balikpapan Refinery, we decided to complete the FEED (front end engineering design) first, after which procurement begins, with site preparation and others still done," said Massa Manik.

Should be

Related to these refinery projects, the Commission VII of the House of Representatives stressed that all of them must be completed by Pertamina. Member of Commission VII Dito Ganinduto said, through various beleid such as Presidential Regulation 3/2016, the government has targeted to build refineries, both new and RDMP By 2025, it is targeted Indonesia is independent alias no longer imports of fuel.

However, in a meeting in March, revealed the delay in the work of this refinery project. In detail, the completion of the Balikpapan Refinery departs from 2020 to 2021, the Cilacap Refinery from 2021 to 2023, the Dumai Refinery to 2025, and the Bontang Refinery from 2023 to 2025.

"The construction of the refinery is a national strategic project to achieve self-sufficiency in fuel according to the Jokowi-JK Government target in Nawacita/Nine Hope. We have to seriously handle this refinery project because we import so much fuel. If not completed in five years, will be drained of our foreign exchange, "he asserted.

Moreover, the government has issued Presidential Regulation No. 146 of 2015 on the Implementation of Development and Development of Oil Refinery in the Interior and Presidential Regulation No. 3 of 2016 on the Acceleration of the Implementation of National Strategic Project as protection of the law of refinery development.

To meet the self-sufficiency target, in accordance with Attachment to Presidential Regulation 3/2016, the government plans to develop a refinery project through two schemes. First, the construction of two new refineries namely Bontang, East Kalimantan and Tuban-East Java. 

      The second scheme is the refinery development master plan (RDMP) in five refineries covering Balongan-West Java; Cilacap-Central Java; Dumai-Riau; Plaju, South Sumatera and Balikpapan, East Kalimantan.

In the conclusion of the previous hearing meeting with Pertamina, the House Commission VII has also asked Pertamina to speed up the refinery project with a clear target date so as to meet domestic demand. However, he assesses that the progress of the refinery development is not as fast as before.

"I'm seeing it slowing down a bit now. Therefore, it needs a shared commitment to run on target and if possible be faster than the target. Faster, better, "he said.

Member of Commission VII Kurtubi added that the business of fuel imports has always been the arena of seizure of rents and oil and gas mafia. Not only that, imports will only benefit the countries that own refineries. Therefore, Indonesia needs immediate self-sufficiency of fuel.

"In the Draft Law on Migas and even imperatives, we give five years or some say 10 years, after which no one liter could import fuel. This is the order of the Oil and Gas Law being prepared, ready to be ready, "he said.

Straight ahead

Director of Processing and Petrochemistry Megaproject Rachmad Hardadi said all refinery projects are still running. The entire refinery project is targeted to be completed by 2025 at which time the total capacity is 2 million barrels per day (bpd). He said that for Balikpapan's RDMP Refinery, basic design design (BED) and environmental impact analysis (EIA) have been completed. The company is currently working on FEED targeted for completion in the second quarter.

Further, the final investment decision (FID) will be completed in the third quarter followed by long lid ordering and awarding of the winning construction contract (engineering, procurement, and construction / EPC).

"As for Balikpapan Refinery Phase 2 will begin BEDO in 2017 and completed in 2021," he said. At that time, Balikpapan Refinery capacity will increase to 260 thousand bpd with standard Euro V fuel products.

Furthermore for RDMP Refinery Balongan, the company has held auction Linear Programming (LP) Work Model for preparation of BED. The LP Model Work is planned to begin in the third quarter and finish in the fourth quarter of this year. In parallel with this stage, the BEDP for the crude distillation unit (CDU) and licensor selection will begin in the fourth quarter. The project is targeted to be completed in conjunction with Balikpapan Refinery.

For the new refinery in Tuban, Pertamina together with Rosneft has completed a technical feasibility study and a bankability report. Now the company is looking for licensor targeted for completion in the second quarter as well. "Then will be done Pre-Investment Decision (PID) 1 which will finish second quarter, Amdal completed in the third quarter, and BED start
Third quarter of 2017, "said Hardadi.This refinery is targeted to be completed in the fourth quarter of 2023.

For the Cilacap Refinery RDMP worked with Saudi Aramco, BED is targeted to be completed by this quarter. Likewise PID 1 is also expected to be completed this quarter. At the same time, it is also looking for licensor to be completed in the third quarter of 2017.

Next, Amdal is targeted for completion in the third quarter and FEED begins in the fourth quarter of this year. The Cilacap refinery is targeted for completion in the fourth quarter of 2023. As for Bontang refinery, Pertamina is selecting nine companies that are interested in becoming partners. 

The strategic partner and the signing of the project framework agreement will be targeted in the second or third quarter, followed by the implementation of bankability feasibility study (BFS). "For RDMP Refinery Dumai and Bontang Refinery are still under evaluation," said Hardadi.

IN INDONESIAN

Pertamina Kaji Ulang Financing Proyek Kilang


PT Pertamina akan mengkaji ulang pendanaan (financing) proyek-proyek kilang bahan bakar minyak (BBM) yang sedang  digarapnya. Hal ini untuk memastikan proyek tetap berjalan tanpa menambah kewajiban atau utang yang terlalu besar bagi perusahaan. 

     Direktur Utama Pertamina Elia Massa Manik menuturkan, pihaknya berkomitmen merampungkan proyek-proyek kilang yang tengah berjalan. Namun, seluruh proyek ini harus ditata ulang dengan mempertimbangkan kemampuan keuangan perusahaan secara menyeluruh. 

     Hal ini untuk menghindari kewajiban yang terlalu besar sehingga menggerus covenant atau batas utang yang dapat diambil perusahaan. Hal tersebut utamanya menyangkut soal permintaan mitra perusahaan yang menginginkan Pertamina memberikan Offtake guaranty.

“Kalau kami harus akui ini (offtake guaranty), maka liability proyek itu masuk di buku kami. Padahal ini nilai proyek besar, misal Kilang Cilacap US$ 5 miliar bahkan Kilang Tuban mencapai US$ 15 miliar,” kata dia dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR RI di Jakarta, Selasa (6/ 6).

Menurut dia, pihaknya harus berbicara dengan mitra-mitranya dalam proyek kilang. Seperti diketahui, Pertamina menggarap perbaikan dan peningkatan kapasitas Kilang Cilacap bersama Saudi Aramco, sementara pembangunan Kilang Tuban dengan Rosneft Corporation. Dengan Rosneft, perseroan telah membentuk steering committee untuk membahas perkembangan Proyek Kilang Tuban,

“Kami akan bicara dengan partner bagaimana mengurangi exposure liability ini. Karena kalau diakui liability di buku kami, maka covenant akan berkurang. Ini akan dibahas dengan partner dalam steering comittee," ujarnya.

Hal ini disebutnya juga akan diterapkan pada Kilang Bontang yang masih tahap evaluasi. “Misalnya Kilang Bontang, kita akan lihat bagaimana urusan produknya, apakah diminta offtake guaranty. Kami lebih prefer joint marketing supaya terhindar dari
liability yang tidak perlu,” tuturnya. 

Di Proyek Kilang Bontang, Pertamina juga hanya akan mengambil saham minoritas, yakni 510% saja. Kemudian untuk proyek kilang yang dikerjakan sendiri, seperti Kilang Balikpapan, pihaknya akan mengambil posisi lebih hati-hati. Perseroan akan menjalankan setiap tahap pembangunan dengan baik. 

Pihaknya ingin menekankan tiga hal dalam pengerjaan proyek, yakni kualitas proyek, penyelesaian tepat waktu, dan kompetitif.

“Seperti di Kilang Balikpapan, kami putuskan untuk menyelesaikan FEED (front end engineering design/ desain rinci) dulu, setelah itu mulai procurement, dengan site preparation dan lainnya tetap dikerjakan,” kata Massa Manik.

Harus Jadi

Terkait proyek-proyek kilang ini, Komisi VII DPR RI menekankan bahwa seluruhnya harus dapat diselesaikan oleh Pertamina. Anggota Komisi VII Dito Ganinduto mengatakan, melalui berbagai beleid seperti Peraturan Presiden 3/ 2016, pemerintah telah menargetkan untuk membangun kilang, baik baru maupun RDMP Pada 2025, ditargetkan Indonesia sudah mandiri alias tidak lagi impor BBM.

Namun, dalam rapat pada Maret lalu, terungkap adanya keterlambatan pengerjakan proyek kilang ini. Dirincinya, penyelesaian Kilang Balikpapan mundur dari 2020 menjadi 2021, Kilang Cilacap dari 2021 menjadi 2023, Kilang Dumai menjadi 2025, dan Kilang Bontang dari 2023 menjadi 2025.

“Pembangunan kilang ini merupakan proyek strategis nasional untuk mencapai swasembada BBM sesuai target Pemerintahan Jokowi-JK dalam Nawacita. Kita harus secara serius menangani proyek kilang ini karena kita impor BBM begitu banyak. Kalau tidak selesai dalam lima tahun ini, akan terkuras devisa kita,” tegas dia.

Apalagi, pemerintah sudah menerbitkan Peraturan Presiden No 146 Tahun 2015 tentang Pelaksanaan Pembangunan dan Pengembangan Kilang Minyak di Dalam Negeri dan Perpres No 3 Tahun 2016 tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional sebagai perlindungan hukum pembangunan kilang.

Untuk memenuhi target swasembada tersebut, sesuai Lampiran Peraturan Presiden 3/2016, pemerintah merencanakan pembangunan proyek kilang melalui dua skema. Pertama, pembangunan dua kilang baru yakni Bontang, Kalimantan Timur dan Tuban-Jawa Timur. 

     Skema kedua adalah peningkatan kapasitas (upgrading) kilang yang ada (refinery development master plan/RDMP) di lima kilang meliputi Balongan-Jawa Barat; Cilacap-Jawa Tengah; Dumai-Riau; Plaju, Sumatera Selatan dan Balikpapan, Kalimantan Timur.

Dalam kesimpulan rapat dengar dengan Pertamina sebelumnya, Komisi Vll DPR juga sudah meminta Pertamina mempercepat proyek kilang dengan target waktu yang jelas sehingga dapat memenuhi kebutuhan dalam negeri. Namun, ia menilai saat ini progres pembangunan kilang tidak secepat sebelumnya. 

“Saya melihat agak melambat sekarang. Oleh karena itu, perlu komitmen bersama agar berjalan sesuai target dan kalau memungkinkan bisa lebih cepat dari target. Lebih cepat, lebih baik," katanya.

Anggota Komisi VII Kurtubi menambahkan bisnis impor BBM selalu menjadi arena rebutan pemburu rente dan mafia minyak dan gas. Tidak hanya itu, impor hanya akan menguntungkan negara-negara pemilik kilang. Karenanya, Indonesia perlu secepatnya swasembada BBM.

“Di Rancangan Undang-Undang Migas bahkan imperatif, kami beri lima tahun atau ada yang bilang 10 tahun, setelah itu tidak boleh satu liter pun impor BBM. Ini perintah Undang-Undang Migas yang sedang disusun, siap siap saja," kata dia.

Jalan Terus

Direktur Megaproyek Pengolahan dan Petrokimia Rachmad Hardadi mengatakan, seluruh proyek kilang tetap berjalan. Seluruh proyek kilang ini tetap ditargetkan selesai pada 2025 di mana saat itu total kapasitasnya mencapai 2 juta bare] per hari (bph). 

     Dikatakannya, untuk RDMP Kilang Balikpapan, desain dasar (basic engineering design/ BED) dan analisis dampak lingkungan (Amdal) telah selesai. Kini perseroan sedang mengerjakan FEED yang ditargetkan rampung pada kuartal kedua ini.

Selanjutnya, keputusan akhir investasi (final investment decision/FID) akan dikerjakan pada kuartal ketiga disusul pemesanan long lid item dan penetapan pemenang kontrak konstruksi (engineering, procurement, and construction/ EPC).

“Sementara untuk Kilang Balikpapan Fase 2 akan dimulai BEDO pada 2017 dan selesai pada 2021,” kata dia. Pada saat itu, kapasitas Kilang Balikpapan akan meningkat menjadi 260 ribu bph dengan produk BBM standar Euro V.

Selanjutnya untuk RDMP Kilang Balongan, perseroan telah menggelar lelang Linear Programming (LP) Model Work untuk persiapan BED. LP Model Work ini direncanakan dimulai pada kuartal ketiga dan selesai pada kuartal keempat tahun ini. Paralel dengan tahapan ini, BEDP untuk crude distillation unit (CDU) dan pemilihan licensor akan dimulai pada kuartal keempat. Proyek ini ditargetkan selesai bersamaan dengan Kilang Balikpapan.

Untuk kilang baru di Tuban, Pertamina bersama Rosneft telah merampungkan studi kelayakan teknis dan bankability report. Kini perusahaan tengan mencari licensor yang ditargetkan selesai pada kuartal kedua ini juga. “Kemudian akan dilakukan Pre-Investment Decision (PID) 1 yang akan selesai kuartal kedua, Amdal rampung pada kuartal ketiga, dan BED mulai kuartal ketiga 2017," tutur Hardadi.  Kilang ini ditargetkan rampung pada kuartal keempat 2023. 

Untuk RDMP Kilang Cilacap yang digarap bersama Saudi Aramco, BED ditargetkan selesai pada kuartal ini. Demikian juga PID 1 juga diharapkan rampung pada kuartal ini. Bersamaan dengan itu, pihaknya juga sedang mencari licensor yang akan selesai pada kuartal ketiga 2017.

Berikutnya, Amdal ditargetkan selesai pada kuartal ketiga dan FEED dimulai pada kuartal keempat tahun ini. Kilang Cilacap ditargetkan selesai pada kuartal keempat 2023. Sementara untuk Kilang Bontang, Pertamina sedang menyeleksi sembilan perusahaan yang menyatakan berminat menjadi mitra. 

     Penetapan strategic partner dan penandatangan framework agreement proyek ditargetkan akan dilakukan pada kuartal kedua atau ketiga, di ikuti dengan pelaksanaan bankability feasibility study(BFS).“ Untuk RDMP Kilang Dumai dan Kilang Bontang masih dalam evaluasi,” kata Hardadi.

Investor Daily, Page-9, Wednesday, June 7, 2017

No comments:

Post a Comment

POP UNDER

Iklan Tengah Artikel 1

NATIVE ASYNC

Iklan Bawah Artikel